Selasa, 13 Mei 2014

Pengguaan Mesin-Mesin Komunikasi


A.    PENGGUNAAN INTERKOM/AIPHONE
1.      Pengertian intercom/aiphone
Intercom berasal dari bahasa Inggris yaitu intercommunication yang mempunyai arti hubungan di dalam.
2.      Fungsi intercom Di lingkungan kantor intercom berfungsi sebagai:
a.       Sebagai alat komunikasi untuk menyampaikan informasi secara efektif dari satu pihak ke pihak lainnya
b.      Memperluas saluran komunikasi dalam suatu instansi atau kantor
c.       Menghindari mondar-mandirnya para pegawai
d.      Menghemat waktu dan tenaga dalam pelaksanaan tata hubungan di lingkungan kantor sendiri, sehingga meningkatkan produktivitas kerja pegawai
Sedangkan di lingkungan masyarakat intercom berfungsi sebagai:
a.       Sebagai media informasi
b.      Sebagai media pengetahuan
c.       Sebagai media hiburan
3.      Cara mengoperasikannya
Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
a.       Intercom yang digunakan di kantor-kantor
1)      Angkat gagang telepon
2)      Tekan tombol seleksi saluran yang dimaksud
3)      Tekan tombol pemanggil yaitu tombol “C” sehingga terdengar nada panggil tuut-tuut
4)      Lakukan pembicaraan
b.      Intercom yang digunakan pada masyarakat umum (luas)
1)      Nyalakan tombol ON untuk menghidupkan pesawat
2)      Pilih atau cari saluran yang kita tuju
3)      Langsung kita bisa berhubungan dengan orang atau saluran yang kira tuju
B.     PENGGUNAAN TELEPON
1.      Pengertian telepon
Telepon yaitu alat yang digunakan untuk penyampaian informasi dari satu pihak ke pihak lainnya dari jarak jauh, baik di dalam lingkungan sendiri maupun ke luar kantor.
2.      Macam-macam pesawat telepon
A.    Pesawat tunggal yaitu pesawat yang biasanya digunakan di rumah-rumah
B.     PMBX (Private Manual Brand Xchange) yaitu pesawat telepon yang pengoperasiannya melalui operator
C.     PABX (Private Automatic Brand Xchange) yaitu pesawat telepon yang pengoperasiannya secara langsung atau tanpa melalui operator
3.      Cara penggunaan telepon
a.       Penggunaan telepon untuk percakapan local
b.      Penggunaan telepon untuk percakapan interlokal dan international
C.     PENGGUNAAN HANDPHONE
1.      Pengertian handphone
Yaitu alat komunikasi baik jarak dekat maupun jarak jauh. Dapat berupa komunikasi lisan maupun tulisan.
2.      Macam-macam merk handphone
a.       Sony ericsson
b.      Nokia
c.       Motorola
d.      Samsung
e.       LG
3.      Cara menggunakan handphone
a.       Cara mengirim berita
1)      Tekan tombol yang dituju
2)      Mulailah pembicaraan
3)      Sudah selesai pembicaraan tekan tombol No
b.      Cara menerima berita
1)      Tekan tombol yes
2)      Dengarkan pembicaraan
3)      Tekan tombol No jika pembicaraan sudah selesai
4.      Cara pengisian pulsa
Secara umum pengisian pulsa dapat dilakukan:
a.       Dengan menggunakan kartu ada kartu prabayar dan pasca bayar
b.      Dengan electronic
D.    PENGGUNAAN SWITCHBOARD
1.      Pengertian switchboard
Adalah suatu alat komunikasi yang terdiri atas papan panel yang lebar, di dalamnya terdapat sakelar-sakelar dan instrument lainnya yang berfungsi untuk menyampaikan isyarat dari tempat yang satu ke tempat yang lain.
2.      Macam-macam switchboard
a.       Switchboard dengan system telepon kunci
b.      Switchboard dengan system perburuan
3.      Keuntungan dan kelemahan switchboard
a.       Keuntungannya
1)      Memperluas saluran komunikasi di lingkungan sendiri
2)      Menghemat waktu, tenaga dan biaya
3)      Dapat berhubungan dengan pihak luar
b.      Kelemahannya
1)      Setiap akan melalukan pembicaraan harus selalu melalui operator
2)      Jika menggunakan key system harus mengetahui seluruh nomor telepon yang ada pada perusahaan tersebut
E.     PENGGUNAAN PENJAWAB TELEPON
1.      Pengertian penjawab telepon
Adalah suatu alat yang dapat merekam atau menjawab setiap pesan yang masuk. Fungsinya adalah untuk mengatakan kesibukan seorang pimpinan sehingga pekerjaan tetap dapat dilakukan secara efektif dan efisien
2.      Keuntungan dan kelemahan mesin penjawab telepon
a.       Keuntungannya
1)      Dapat merekam atau menjawab setiap pembicaraan dari luar
2)      Dapat merekam dari dua arah
3)      Orang lain dapat mendengarkan hasil pembicaraan
4)      Dapat memanggil di mana saja kita berada
b.      Kelemahannya
Yaitu terletak pada kemampuannya dalam merekam hanya 5 menit sekali.
F.      PENGGUNAAN TELEX
1.      Pengertian telex
Adalah suatu alat pengirim berita jarak jaug atau mesin pengirim berita yang gunanya untuk menyampaikan berita-berita dari satu ke tempat yang lain, baik dalam maupun luar negeri.
2.      Bagian-bagian dan fungsi telex
a.       Rol kertas yang berfungsi untuk mengetik naskah yang akan dikirim.
b.      Papan tuts yaitu tempat tuts-tuts mesin itu disusun.
c.       Rol pita kertas berfungsi untuk merekam hasil ketikan dari berita yang telah ditentukan
3.      Cara menggunakan telex
a.       Kegiatan merekam
1)      Tekan tuts yang berkode “l” dan tuts yang berkode “0” secara bersamaan
2)      Ketik naskah yang akan dikirim
3)      Setelah pengetikan selesai, pita kertas rekaman kita sobek dengan cara:
-          Tekan tombol yang berkode”↓” sampai batas pada pita kertas rekaman yang tidak berlubang.
-          Tekan tombol yang berkode “-“ dan tombol ON kemudian pita rekaman disobek
b.      Kegiatan mengirim
1)      Masukkan pita rekaman yang telah disobek tadi ke tempat alat pengirim
2)      dDikirim ke dalam atau keluar negeri. Jika dikirim ke dalam negeri tekan tombol yang berkode “0”
3)      Tekan kode dari daerah tujuan berita itu dikirim
4)      Setelah menyahut, kemudian tekan tombol new line key dua kali
5)      Tekan tombol perekam sampai dengan pengiriman berita itu selesai
G.    PENGGUNAAN FAKSIMILE
1.      Pengertian facsimile
Kata facsimile berasal dari bahasa Latin yaitu fac yang artinya bikin atau simile artinya serupa. Istilah facsimile juga disebut dengan foto kopi jarak jauh.
2.      Fungsi facsimile
a.       Untuk mengirim informs ke berbagai tempat sesuai dengan yang kita inginkan
b.      Untuk menerima informasi dari berbagai tempat
c.       Apabila mesin facsimile itu dilengkapi dengan system memori maka facsimile dapat difungsikan untuk:
1)      Menyimpan dokumen sampai dengan beberapa lembar
2)      Mencetak sampai beberapa lembar kopi
3)      Menyimpan berbagai alamat
3.      Keuntungan facsimile
a.       Memungkinkan bentuk asli dokumen terlihat jelas
b.      Waktu yang lebih cepat
c.       Data yang akurat
d.      Hemat tenaga dan biaya
e.       Pengoperasian lebih praktis sehingga setiap orang dapat mengoperasikannya
4.      Cara pengoperasian facsimile
a.       Siapkan data yang akan dikirim dengan bagian yang tercetak menghadap ke bawah
b.      Siapkan nomor jaksimile yang akan dituju
c.       Tekan tombol jumlah halaman yang diinginkan
d.      Tekan tombol YES
e.       Jika muncul tulisan quick, tekan key ped sampai muncul tanda dilay key board
f.       Lalukan pengkopian
H.    PENGGUNAAN MESIN DIKTE 
1.      Pengertian mesin dikte
Dalam kamus administrasi perkantoran diartikan bahwa mesin dikte merupakan mesin kantor yang dipergunakan untuk mencatat surat kata demi kata dari dikte yang dilakukan secara lambat-lambat, sehingga dapat dicatat menjadi tulisan oleh seorang pegawai.
2.      Fungsi mesin dikte
a.       Untuk mencatat atau merekam hal-hal yang berkenaan dengan penugasan yang diberikan pimpinan kepada bawahan
b.      Untuk mendiktekan surat-surat dengan cepat yang dilakukan oleh seorang pegawai
3.      Cara menggunakannya
a.       Untuk printer
1)      Tekan tombol power
2)      Tekan tombol printer
b.      Untuk facsimile
1)      Tekan tombol power
2)      Tekan nomor facsimile yang dituju
3)      Tunggu jawaban
c.       Untuk scanner
1)      Tekan tombol power
2)      Tekan perintah scanner

0 komentar:

Posting Komentar

 

As Simple As Water Template by Ipietoon Cute Blog Design and Bukit Gambang